Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bupati Mimika Marah Menteri Jonan Datangi Freeport, Tak Diberitahu hingga Rawan Penembakan

Kompas.com - 17/08/2019, 19:29 WIB
Robertus Belarminus

Editor

 


TIMIKA, KOMPAS.com - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignatius Jonan memimpin upacara peringatan HUT ke-74 RI di dataran tinggi Tembagapura, Mimika, Papua, area PT Freeport Indonesia.

Namun, kedatangan Jonan mendapat protes dari Bupati Mimika Eltinus Omaleng.

Bupati Eltinus menyayangkan pemerintah daerah tidak mendapat informasi soal kedatangan Jonan.

Jonan datang bersama Direktur Utama PT Freeport Indonesia Tony Wenas beserta rombongan di Timika, Jumat (16/8/2019), menggunakan pesawat Airfast Indonesia.

Jonan disebut datang atas undangan langsung dari Freeport.

Baca juga: Bupati Mimika Marah Menteri Jonan Pimpin Upacara HUT RI di Area Freeport, Apa Alasannya?

"Yang kita sesalkan, kenapa tidak singgah di pemda, kalau terjadi apa-apa di atas siapa yang mau tanggung jawab," kata Bupati Eltinus, usai mengukuhkan Paskibra Mimika, Jumat malam.

Apalagi, kata Eltinus, area Freeport di Tembagapura, merupakan daerah rawan.

Sebab, kata dia, sering terjadi teror penembakan oleh kelompok separatis bersenjata, terutama saat momentum 17 Agustus.

"Daerah sana (Tembagapura) itu daerah tembak menembak, tiba-tiba kalau putus (hadang) jalan mau bikin apa? Bilang, Pak Bupati marah sekali," tegas Eltinus.

Bupati Eltinus mengaku, dirinya baru mendapatkan informasi kedatangan Menteri Jonan itu pun melalui pesan singkat pada Jumat sore.

"Sore tadi baru saya dapat pesan bilang Pak Bupati kami izin mau kunjungan ke atas, Tembagapura," kata dia.

Bupati Eltinus sendiri Sabtu (17/8/2019) bertindak sebagai inspektur upacara HUT RI di halaman pusat Kantor Pemerintahan Pemkab Mimika.

Penembakan di Freeport

Berdasarkan catatan Kompas.com, teror penembakan pernah terjadi di mile point 45 area PT Freeport Indonesia, Mimika, Papua, Selasa (2/7/2019) pukul 04.55 WIT.

Saat itu suara tembakan terdengar lima kali.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com